Terbit
16/12/2022
Diperbarui
16/12/2022

Ganjar Buka Hetero Space Ketiga di Jateng, Tempat Anak Muda se-Indonesia Berkreativitas

Hetero Space yang dihadirkan Ganjar juga mendukung para startup tumbuh, berkembang, dan berkolaborasi.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membuka hetero space yang ketiga di Banyumas, Jumat (16/12). Hetero space yang dilengkapi berbagai ruang, sarana dan prasarana ini menjadi tempat anak-anak muda berkreativitas dan berinovasi.

“Jadi setelah Semarang dan Solo, hari ini di Purwokerto (Banyumas). Yang Purwokerto ini agak spesial karena luas sekali. Dan sebenarnya banyak sekali yang bisa kerjakan di sini sampai mereka bisa berkolaborasi,” ujar Ganjar.

Hetero space yang merupakan co working ketiga di Jateng ini berlokasi di gedung eks Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) III Banyumas-Pekalongan di Jalan Gatot Subroto No 75 Purwokerto, Kabupaten Banyumas.