Terbit
9/8/2022
Diperbarui
13/8/2022

Jaga Indonesia dengan Sikap Toleransi Antarsesama

Cara menyikapi kondisi di Indonesia setiap orang berbeda-beda, hal itulah yang akan menentukan perspektif seseorang.
Foto: Ganjarpranowo.com/NF

EDI, pedagang aksesori di Jakarta, merasakan kondisi Indonesia sudah lebih membaik dalam segala bidang. Kepemimpinan di masa sekarang juga sudah baik dalam menghadapi berbagai tantangan negara.

"Pemimpinnya juga sudah bagus. Tergantung kita menyikapinya seperti apa," katanya kepada tim Suara Massa, Senin (25 Juli 2022).

Menurut Edi, cara menyikapi kondisi di Indonesia setiap orang berbeda-beda, hal itulah yang akan menentukan perspektif seseorang.

Di samping itu, untuk menjaga ketentraman, menurut Edi, sikap saling toleransi antarsesama juga diperlukan untuk setiap warga. Sikap ini harus dijaga dan diaplikasikan bersama-sama. "Karena memperjuangkannya tidak mudah," tuturnya.

Untuk itu, ia mengharapkan ke depan ada pemimpin Indonesia yang tegas dan merakyat. "Yang tegas, merakyat dan adil. Adil dalam artian tidak lebih memihak ke ini, itu," ujarnya.

Edi percaya setiap pemimpin mempunyai pemikiran yang baik. Terkait kinerjanya, tergantung kepada tindakannya masing-masing.[]

Berikut cuplikan video di akun YouTube Suara Massa.