Terbit
12/4/2022
Diperbarui
13/8/2022

Mengulik Pemimpin Harapan Rakyat

Seperti apa sosok pemimpin harapan rakyat pada masa datang? Harapannya, sosok kekinian yang dekat dengan milenial.
Foto: Arsip Humas Pemprov Jateng

SEPERTI apa sosok pemimpin harapan rakyat pada masa datang? Yup, kalau pertanyaan itu dilempar ke ratusan mahasiswa santri (mahasantri) yang menggelar bakti sosial di Pondok Pesantren Nurul Solihin, Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, 12 Maret lalu, hampir pasti jawabannya mengarah ke sosok satu ini.

Bakti sosial yang mereka gelar jelas takterkait dengan urusan kulik-mengulik, mengkaji dan menyelidiki dengan teliti, sosok pemimpin ideal. Diawali dengan bersih-bersih dan mengecat lingkungan pesantren, gotongroyong pagi itu resminya dilaksanakan untuk menyambut kehadiran bulan suci Ramadhan.

Cerita menjadi menarik. Di lokasi bakti sosial, mahasantri tersebut juga memasang spanduk dengan teks mencolok: ”Santri Dukung Ganjar”, Kalimantan Tengah. Benarsaja. Usai bebersih pesantren, mereka lantas menggemakan deklarasi berisi dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju dalam hajatan Pilpres 2024.

Dalam rilis yang disebar, mereka mengaku menaruh harapan besar pada Gubernur Jawa Tengah itu untuk memimpin Indonesia pasca Joko Widodo. Di mata mereka, Ganjar memiliki gaya atau pola dan ciri-ciri pemimpin ideal. Di antaranya: humanis, low profile, dan dekat dengan rakyat.

Muhammad Rizali, koordinator gerakan itu, menegaskan, mahasantri Kalteng sudah mantap hati dan pikiran hendak memilih Ganjar pada pemilu nanti. Mereka bahkan sudah menyiapkan sederet agenda untuk menyosialisasikan sosok Ganjar kepada masyarakat di wilayahnya.

Rizali bercerita. Terbentuknya gerakan ”Santri Dukung Ganjar” bermula dari obrolan warung kopi. Antara lain ngerumpi soal kriteria pemimpin ideal, harapan rakyat. Pemimpin yang bisa diajak bicara dan diharapkan mampu melanjutkan kerja Presiden Jokowi, membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.

Entah bagaimana, dari obrolan warung kopi itu tercetus gagasan untuk merancang gerakan ”Santri Dukung Ganjar”. Selain agenda kegiatan, mereka juga telah membangun jejaring seantero negeri. Nantinya, kegiatan akan difokuskan ke bidang sosial kemasyarakatan dan keagamaan.

Selain di Kalteng, gerakan anak muda berbasis kampus dan pesantren itu memang telah bergulir di banyak tempat. Di antaranya di Medan, Jambi, dan Bandar Lampung, juga kawasan luar Jawa lainnya. Sedangkan, di Pulau Jawa, gerakan mahasantri sudah lebih dulu menyebar dari Provinsi Banten hingga Jawa Timur.

Simpul dukungan kepada Ganjar sebagai pemimpin masa depan umumnya memang seragam. Gaya kepemimpinan Ganjar dinilai berorientasi pada nilai-nilai kerakyatan, dan itu telah dibuktikan selama sembilan tahun memimpin Jawa Tengah. Lebih jauh, Indonesia butuh pemimpin yang humanis dan mengedepankan perikemanusiaan, di mana kriteria tersebut pun lekat pada sosok Ganjar.

Puncaknya, karena dukungan datang dari kalangan muda usia—mahasiswa dan santri—Ganjar juga dianggap mewakili sosok kekinian yang dekat dengan milenial. Inilah sosok pemimpin melek teknologi yang ditandai dengan kemampuan memanfaatkan media sosial dengan baik.

Kita tahu, generasi milenial merupakan generasi yang lahir beriringan dengan kemajuan teknologi, dicap sebagai generasi digital natives. Meski secara usia tidak masuk kategori generasi milenial, Ganjar mampu memanfaatkan perkembangan teknologi melalui aplikasi-aplikasi kekinian untuk menyampaikan informasi.

Milenial sebagai kaum yang dekat denganteknologi dapat mengakses informasi tersebut secara mudah dan cepat. Unggahan Ganjar kerap beroleh respons positif dari generasi milenial—generasi ini bersama generasi Z diprediksi akan mendominasi suara hingga 60 persen pada Pemilu 2024.

Denganmemanfaatkan media sosial, Ganjar tidak sekadar berinteraksi dengan masyarakat.Namun, sekaligus menunjukkan karakteristik tersendiri yang membedakannya dengan politikus lain. Ditambah lagi, Ganjar juga sosok humoris yang membuatnya cepat akrab dan makin diidolakan masyarakat. Kurang opo jal?![]