Terbit
15/6/2022
Penggunaan Produk Dalam Negeri di Jateng 98 Persen
Sekitar 85,6 persen atau sekitar Rp2,4 triliun dari capaian tersebut menggunakan produk dari UMKM.

Ilustrasi. Foto: pngtree.com/King Lodie
GUBERNUR Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan realisasi peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) di Provinsi Jawa Tengah sudah mencapai Rp2,7 triliun atau 98,26 persen. Sekitar 85,6 persen atau sekitar Rp2,4 triliun dari capaian tersebut menggunakan produk dari UMKM.
Menurut Ganjar, komitmen tersebut cukup bagus. Ia juga akan terus memantau agar pelaksanaan komitmen sukses dan terus meningkat.
Kesuksesan program P3DN tersebut akan mendorong industri dalam negeri bergerak, kata Ganjar usai menghadiri dan mendengar arahan Presiden Joko Widodo terkait penggunaan produk dalam negeri dalam Rakor Nasional Pengawasan Internal Pemerintah Tahun 2022, Selasa (14 Juni 2022).[]
Baca selengkapnya di
Suara.com