August 18, 2022
Rilis Aplikasi Jogo Konco, Lindungi Anak dari Perundungan
Ganjar berharap keberadaan aplikasi tersebut dapat mendorong anak-anak untuk makin peduli dan menjaga antarteman.

Foto: Suara.com
GUBERNUR Jawa Tengah Ganjar Pranowo meluncurkan aplikasi Jogo Konco yang menjadi sarana perlindungan anak-anak dari perundungan dan kekerasan. Aplikasi tersebut diluncurkan dalam Festival Anak Jawa Tengah 2022 di Banyumas.
"Forum anak membuat aplikasi Jogo Konco, mereka membuat sebuah kepedulian sehingga di dalamnya itu orang, anak-anak kita bisa melapor kalau ada kejadian. Tadi itu persentasenya cukup banyak lho anak-anak yang mengalami kekerasan dan tidak melapor," kata Ganjar di Pendapa Kota Lama Banyumas, Rabu (27 Juli 2022).[]
Baca Selengkapnya di
Text Link